PDIP Ungkap Empat Parpol Sepakat Usung Duet Anies Baswedan-AHY di Pilpres 2019


[PORTAL-ISLAM.ID] Effendi Simbolon, anggota DPR dari Fraksi PDIP mengungkapkan, Partai Demokrat, PAN, PKS, dan Gerindra, sepakat mengusung Anies Baswedan-Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebagai pasangan calon presiden-wakil presiden pada Pilpres 2019.

"Ya saya denger informasinya (mengusung Anies Baswedan dan AHY). Dari pihak sana. Saya enggak sebutin lah. Ya empat partai itu. Per hari ini. Hari ini," ujar Effendi di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, Kamis (26/7/2018).

"Nah, mereka sampaikan mempersiapkan untuk ujungnya nanti untuk mencalonkan Anies dan AHY," sambungnya.

Saat ditanya informasi tersebut bersumber dari mana, Effendi enggan menyebutkannya.

"Loh, saya mungkin dianggepnya temen aja (oleh sang informan). Saya enggak tahu loh ini, saya enggak mau sebut sumbernya dan siapa ya. Kalian cek sendiri lah," ucap Effendi.

Bahkan, Effendi menegaskan duet Anies Baswedan-AHY yang diusung oleh empat partai tersebut sudah terjamin keakuratannya.

"Ya kalau yang saya denger, yang ngomong A1 (akurat)," cetus Effendi.

Effendi menyampaikan, dukungan duet Anies Baswedan-AHY didasari oleh survei dan telaah dari keempat parpol tersebut.

"Mereka menang dan menang katanya, bilangnya gitu, jadi sosok yang 'A' menang dan menang, Anies menang, ini menang. Jadi cara mereka ada formasi menang kalah, menang menang, ini mereka cari yang menang menang," beber Effendi.

Namun saat kembali dikonfirmasi dari mana informasi itu berasal, Effendi justru meminta awak media mencari tahu sendiri dari mana informasi tersebut berasal.

"Ya saya kan hanya menyampaikan, informasi yang saya terima saya menuju sini (kawasan Cikini), sekitar jam 4 tadi," papar Effendi.

Sumber: Warta Kota

Baca juga :