Mang Oded dan istri (kiri) - Yana Mulyana dan istri (kanan)
[PORTAL-ISLAM.ID] BANDUNG - Pasangan Oded M Danial-Yana Mulyana yang diusung PKS-Gerindra unggul jauh dari dua rivalnya berdasarkan sistem informasi penghitungan suara (Situng) atau real count KPU Kota Bandung.
Real count KPU per pukul 10.30 WIB, Jumat (29/6/2018), data yang masuk sudah 95,66% atau 4227 dari 4419 TPS.
Pasangan Oded M Danial-Yana Mulyana meraih suara 49,97%. Jauh dari dua rival pasangan lainnya.
Pasangan nomor 1 Nurul Arifin-Chairul Yaqin Hidayat memperoleh 26,07%. Pasangan 2 Yossi Irianto-Aries Supriyatna 23,96%.
(link: https://infopemilu.kpu.go.id/pilkada2018/hasil/cepat/t2/jawa_barat/kota_bandung)
Kemenangan PKS-Gerindra di Pilkada Kota Bandung 2018 ini melanjutkan keberhasilan Pilkada Kota Bandung 2013.
Di Pilkada Kota Bandung 2013, koalisi PKS-Gerindra mengusung Ridwan Kamil - Oded M Danial, Menang dengan meraih suara 45,24% yang diikuti 8 pasangan calon.
Di Pilkada Kota Bandung 2018 yang diikuti 3 pasangan calon, PKS-Gerindra berhasil menang dengan perolehan suara 49,97%.
PROFIL
Oded Muhammad Danial (15 Oktober 1962) sebagai petahana wakil walikota Bandung, merupakan kader PKS yang sebelumnya menjadi Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera Kota Bandung dan anggota DPRD Kota Bandung untuk periode 2004 - 2009.
***
Yana Mulyana, calon wakil walikota Bandung pasangan Oded, adalah seorang pengusaha muda kota Bandung yang akhirnya bergabung dengan Partai Gerindra.
Sebagai pendiri Radio Rase FM, Yana Mulyana dikenal sukses sebagai pengusaha. Ia juga memiliki bisnis properti dan beberapa lini usaha lainnya. Sejumlah jabatan di organisasi kemasyarakatan pernah diembannya hingga Yana bergabung dengan Partai Gerindra dan diusung menjadi calon wakil wali kota Bandung.
Kiprah Yana di Rase FM dimulai pada 1987 ketika ia melanjutkan proses perizinan pendirian Radio Rase yang sebelumnya sempat tertunda.
Sukses dengan Rase FM, Yana mengembangkan usaha lainnya di bidang properti. Ia bahkan pernah menjadi Ketua DPD REI (Real Estate Indonesia) Jabar pada 2011-2014.
Selain menjadi pengusaha, Yana juga aktif di organisasi kepemudaan dan olah raga. Ia pernah mendapatkan amanah sebagai Bendahara KNPI Jabar pada 1991-1997, Wakil Ketua HIPMI pada 2000-2006, dan Sekretaris Dewan Pertimbangan Kadin Jabar pada 2009-2013.
Sementara itu, jabatan di organisasi olahraga yang pernah dipegang Yana di antaranya Ketua Taekwondo Jabar pada 2009-2013 serta Ketua PSSI Kota Bandung untuk periode 2014-2018.
Selamat buat warga kota Bandung dengan kemenangan Mang Oded dan Yana Mulyana.
Bandung kembali Juara.