LAGI... DITEMUKAN 25 DUS E-KTP DI RIAU

(ilustrasi)

[PORTAL-ISLAM.ID] Setelah heboh tercecernya dua kardus E-KTP di jalanan Bogor Jawa Barat pekan lalu, kini di Riau ditemukan 25 dus blangko e-KTP.

Pihak DPRD Riau meminta agar Pemprov Riau dan sejumlah pihak melakukan verifikasi atas temuan 25 dus blangko e-KTP yang ditemukan di Rumbai, Kamis (31/5/2018).

Anggota Fraksi Nasdem Hanura, Suhardiman Amby mengatakan, dalam musim politik hari ini dikhawatirkan ada pihak-pihak yang tak bertanggung jawab melakukan hal yang merugikan pihak lain.

Apalagi masalah KTP jug terjadi di daerah lain sebelumnya yang cukup menggemparkan masyarakat.

"Saat ini situasi politik sedang panas. Kita minta Pemprov Riau benar-benar memastikan dan melakukan verifikasi bersama pihak terkait lainnya, kepolisian, Bawaslu, Capil dan lainnya," kata Suhardiman kepada Tribun, Rabu.

Dikatakannya, pihaknya tidak ingin berprasangka buruk, namun demikian, sistem kehati-hatian harus diutamakan dalam kondisi saat ini.

"Kita tidak mau buruk sangka, tapi bagaimanapun kita mesti berhati-hati. Harus telusuri dengan benar, apakah ini benar sisa yang lama atau atau hanya modus saja. Kita banyak helat demokrasi yang mau ditaja, Pilkada, Pileg dan Pilpres, kita tak mau kondisi ini dimanfaatkan orang tak bertanggung jawab," ujarnya.

(Sumber: Tribun Pekanbaru)

Baca juga :