[PORTAL-ISLAM.ID] Ketua Umum Generasi Muda Berkarya (GMB) Raden Andreas Nandiwardhana mengecam keras video yang diunggah oleh Partai Solideritas Indonesia (PSI). Video tersebut menunjukkan sejumlah cuplikan yang dinilai menyudutkan Presiden ke-2 RI Soeharto dan keluarga besarnya.
"Kami selaku GMB akan melawan setiap kelompok yang menggangu marwah keluarga Cendana. Secara tidak langsung video yang diunggah PSI itu sangat memfitnah dan menyudutkan keluarga Cendana," ujar Andre seperti dilansir dari JawaPos.com, Sabtu 2 Juni 2018.
Pernyataan Andre diperkuat pernyataan Sekjen Partai Berkarya Priyo Budi Santoso. Priyo mengingatkan PSI agar tidak arogan sekalipun sebagai partai pendukung pemerintah. Apalagi dengan menyebarkan video dan menjelek-jelekkan orang lain.
Mantan politisi Partai Golkar ini merasa, selama ini pihaknya sudah tenggang rasa terhadap pemerintahan saat ini. Karena itu mereka tidak pernah ikut-ikutan menyerang atau meramaikan tagar #2019GantiPresiden
“Tapi tingkah polah sombong dari PSI yang memuja-muja Jokowi setinggi langit dengan menista keluarga Soeharto telah cukup beri kesimpulan: kami akan kembali berhitung ulang dengan sikap politik yang lebih jelas,” kata Priyo, Ahad 3 Juni 2018 seperti dilansir dari Poskotanews.
Seperti diketahui, Partai Solidaritas beberapa waktu lalu mengunggah beberapa video dengan tagar #98MeiJanganLagi.
SUARA YG DIBUNGKAM— #PSInomor11 (@psi_id) May 4, 2018
Suara-suara yang dibungkam saat rezim Orba.#PSI #PSINomor11 #PSI11 #Mei98JanganLagi #20TahunReformasi pic.twitter.com/gY9j3fpRfW
KETIKA SENJATA BERKUASA— #PSInomor11 (@psi_id) May 4, 2018
Pernah dengar soal Daerah Operasi Milter? Ini salah satu "kisah kelam" masa Orde Baru. Cek di video ini, Bro dan Sis.#PSI #PSI11 #SamaSama #Mei98JanganLagi pic.twitter.com/XiPC9GAFS7
BERANGUS PERS ORDE BARU— #PSInomor11 (@psi_id) May 6, 2018
Dosa lain Orde Baru adalah doyan memberangus pers. Jika dianggap merecoki atau mengganggu stabilitas, bredel saja. Tonton video ini, Bro dan Sis.#PSI #PSI11 #SamaSama #Mei98JanganLagi pic.twitter.com/UgXcvLcflG
BISNIS KELUARGA CENDANA
Belakangan, Orde Baru juga diwarnai tingkah-polah bisnis anak-anak Soeharto. Ini cuplikan cerita yang pernah menghebohkan itu.. #PSI #PSI11 #SamaSama #Mei98JanganLagi pic.twitter.com/PFqsbovOXF — #PSInomor11 (@psi_id) May 14, 2018
DILARANG BEREKSPRESI!— #PSInomor11 (@psi_id) May 15, 2018
Sisi buruk lain dari Orde Baru adalah begitu banyak larangan dalam berekspresi di bidang seni dan budaya. Semua demi stabilitas. Berikut kisahnya, Bro dan Sis...#PSI #PSI11 #SamaSama #Mei98JanganLagi pic.twitter.com/tEZfnxdCfW
GERAKAN MAHASISWA MENUJU MEI 98— #PSInomor11 (@psi_id) May 15, 2018
Ada kisah panjang perlawanan mahasiswa terhadap Orde Baru. Beberapa aktivis bahkan dibui. Kampus disterilkan dari politik. Ya, sejatinya tidak dimulai dari 98. Ini cerita lengkapnya, Bro dan Sis. #PSI #PSI11 #SamaSama #Mei98JanganLagi pic.twitter.com/PCD6dLlIOw
DWIFUNGSI ABRI— #PSInomor11 (@psi_id) May 22, 2018
Masih dalam rangka mengenang kejatuhan Orde Baru. Salah satu ciri rezim itu adalah Dwifungsi ABRI. Militer bukan hanya urus pertahanan negara, tapi juga dilibatkan dalam masalah-masalah lain.#PSI #PSI11 #SamaSama #Mei98JanganLagi pic.twitter.com/LjeAeMFYbR