[PORTAL-ISLAM.ID] Wakil Gubernur DKI Jakarta terpilih Sandiaga Salahudin Uno saat akan dilantik Presiden Joko Widodo sebagai Wakil Gubernur DKI Jakarta tetap melaksanakan ibadah puasa sunah Senin dan Kamis.
"Alhamdulillah sekarang lagi shaum (puasa)," kata Sandi di rumahnya Jalan Pulobangkeng, Jakarta Selatan, Senin pagi 16 Oktober 2017.
Pasangan Anies-Sandi akan dilantik oleh Presiden Joko Widodo di Istana Negara sekitar pukul 16.00 WIB.
"Keluarga 'lengkap'. Tapi cuma kakak saya yang bisa masuk karena undangan terbatas jadi istri beliau, adik ipar, kakak ipar tidak bisa masuk, karena keluarga mpok Nur 13 kakak adik. Hanya terbatas, jadi yang bisa masuk kakak dari Mpok Nur," kata Sandi.
Sedangkan dua anak Sandi yang perempuan yakni Amyra Atheefa Uno dan Anneesha Atheeraa Uno tidak hadir karena masih ujian di Amerika.
"Amira dan Atheera memutuskan tidak pulang karena kebetulan ujian di sana. Karena Amira semester pertama dan Atheera sudah tingkat ketiga diputuskan lihat 'live streaming' saja dari Boston dan New York," tutup Sandi.