[PORTAL-ISLAM.ID] Menyambut dinamika politik di Pilkada Jabar 2018, DPD Gerindra Jawa Barat dan DPW PKS Jawa Barat menandatangani nota kesepahaman yang bertempat di ballroom Hotel Sutan Raja Soreang, Kab Bandung.
Ketua DPC Gerindra Kab. Bandung Yayat Hidayat mengungkapkan, sesuai arahan Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto, Gerindra dan PKS bukanlah koalisi lagi namun sudah menjadi sekutu.
“Sehingga siapapun yang maju jadi Jabar 1 atau 2, baik dari Gerindra atau PKS akan saling mendukung,” kata Yayat seperti dikutip Garudayaksa, Minggu (6/8) kemarin.
Yayat menegaskan mesin kedua partai sudah bergerak hingga tingkat ranting.
Pada kesempatan itu, turut hadir Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani. Muzani dalam sambutannya meminta agar seluruh pengurus partai baik Gerindra dan PKS dapat menyolidkan barisan.
“Solidkan barisan, songsong dan menangkan pilkada di segala tingkatan di Jawa Barat,” kata Muzani.
Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sohibul Iman mengungkapkan, PKS dan Gerindra satu suara mengusung pasangan Deddy Mizwar- Ahmad Syaikhu untuk maju dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubenur Jawa Barat 2018 mendatang.
Sohibul mengaku bahwa dirinya sudah bertemu dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto membicarakan Pilkada Jabar 2018 dan Pilpres 2019.