4 Partai Telah Laporkan ke Bareskrim, Polisi Diminta Jangan Tunggu Dampak Kasus Victor seperti Ahok


[PORTAL-ISLAM.ID] Empat parpol yang dituduh mendukung kelompok ekstrimis yang akan mendirikan negara khilafah yakni PKS, PAN, Gerindra dan Demokrat telah melaporkan Victor Laiskodat ke Bareksrim Polri.

Selain di kepolisian, Ketua Fraksi Nasdem ini juga diproses di Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) terkait etika anggota DPR dan dituntut untuk dipecat sebagai anggota DPR.

Beberapa elemen Umat Islam juga sudah melaporkan Victor ke Bareskrim Polri, diantaranya dari Pemuda Muslim NTT.

Terkait hal itu, salah satu tokoh Islam yang menjabat Ketua Badan Kehormatan (BK) DPD, AM. Fatwa mengingatkan Bareskrim jangan lambat merespons laporan terkait pidato Ketua Fraksi Partai Nasdem DPR itu. Dia khawatir jika Bareskrim lambat merespons laporan kasus tersebut bisa menimbulkan gelombang protes yang besar dari masyarakat.

"Polisi perlu segera merespons kasus ini agar tidak menimbulkn efek eskalasi yang lebih besar seperti dulu yang terjdai pada kasus Ahok," ujar AM Fatwa dalam  akun Twitter @AMFatwa, Selasa (8/8/2017).

Sikap Nasdem yang malah membela Victor juga sangat disayangkan.

"Menyayangkan sikap Partai Nasdem yang ngotot membela kadernya, Viktor Laiskodat yang nyata-nyata berpidato dengan nada provokatif," ujarnya.

Menurutnya Partai Nasdem perlu mempertimbangkan hubungan baik antar partai politik.

"Demi hubungn politik yg sehat dan konstruktif antar partai politik dan mnghindari kegaduhan, sbaiknya Partai Nasdem brjiwa besar mminta maaf," kata mantan Wakil Ketua MPR ini.


Baca juga :