Evaluasi Kinerja Pemerintahan Jokowi, Ini Komentar JLEB Suryo Prabowo


[portalpiyungan.co] Tahun 2016 mungkin merupakan tahun yang paling gaduh sepanjang sejarah bangsa Indonesia. Di tahun 2017, Pemerintahan Joko Widodo tidak perlu kebanyakan gaya dan klaim, serta menyalahkan pendahulu.

Hal itu disampaikan mantan Kepala Staf Umum TNI Suryo Prabowo dalam catatan akhir tahun 2016 dan harapan 2017.

Menurut Prabowo, kinerja Pemerintahan Presiden Jokowi sebenarnya tidak ‘jelek-jelek amat’. Di mana, siapapun yang menjadi presiden saat ini, situasi dan kondisi Indonesia tidak terlalu banyak berbeda.

Namun demikian, kata Prabowo, Pemerintahan Jokowi menjadi terkesan jelek, karena tidak terwujudnya hampir semua janji semasa pilpres yang saat itu begitu bombastis digaungkan. Begitu pula kebijakan ekonomi dan politik luar negeri yang terkesan terlalu berkiblat ke China, membuat rakyat jadi paranoid dengan semua hal yang “berbau” China.

“Begitu pula adanya kesan perlindungan yang berlebihan terhadap penanganan berbagai kasus dugaan pelanggaran hukum dan korupsi #Ahok, menambah parah kecurigaan rakyat kepada pemerintah. Apalagi media mainstream terkesan tidak fair dalam penyampaian berita,” tulis Prabowo.

Celakanya, kata Prabowo, berbagai kritik yang disampaikan masyarakat, oleh pendukung Jokowi dianggap sebagai ungkapan kekesalan dari para pendukung Prabowo Subianto yang gagal move-on.

“Persepsi seperti ini menjadikan, dunia medsos menjadi semakin gaduh, dan banyak diwarnai isu hoax yang pro dan kontra. Disadari atau tidak, pembiaran terhadap konflik ‘horisontal’ di medsos dan di ‘lapangan’, nyata-nyata telah sangat mengusik integritas Bangsa Indonesia. Kehidupan antar umat beragama pun menjadi semakin sensitif terhadap perbedaan,” catat Prabowo.

Untuk itu, Prabowo meminta Pemerintahan Jokowi tidak perlu ‘kebanyakan gaya’ dan klaim, serta menyalahkan pendahulu. “Cukup kerja, kerja dan kerja. Bagi para oposan dan pengeritik, upayakan sampaikan kritik yang nyata. Bukan hoax, apalagi ujaran kebencian. Bukannya tidak mungkin, dengan demikian Indonesia bisa semakin baik,” pungkas Prabowo.

Sumber: Intelejen
Baca juga :