Disebut Wartawan Ketua Umum PDIP, Megawati Protes: Saya Datang Sebagai Presiden Kelima


[portalpiyungan.info] JAKARTA-- Ada yang menarik dengan Megawati Soekarnoputri ketika dia menyambangi Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (21/11/2016) siang kemarin.

Di depan wartawan, Megawati menyatakan menolak disebut sebagai Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

Dia lebih suka disebut sebagai Presiden kelima RI.

Seperti dilansir Tribunnews, awalnya, usai makan siang empat mata, Jokowi dan Megawati menggelar jumpa pers di teras Istana Merdeka.

Lalu seorang wartawan mengajukan pertanyaan dengan menyapa Megawati sebagai Ketua Umum PDI-P.

"Kepada Bapak Presiden dan Ibu Ketua Umum PDIP...," kata wartawan.

Megawati pun langsung memotong pertanyaan wartawan itu dan meralatnya.

"Saya datang bukan sebagai Ketua Umum. Sebagai Presiden kelima loh," protes Megawati.

Kedatangan Megawati ke Istana disebut mendadak karena di jadwal resmi Presiden Jokowi tidak ada agenda bertemu Megawati.

Megawati mengaku mendiskusikan banyak hal dengan Jokowi, dari isu nasional hingga internasional.

Namun, secara khusus, kedua tokoh itu berbicara mengenai situasi politik nasional yang kian memanas, terutama menjelang Pilkada.

Berikut video pertemuan Ketua Umum PDIP (eehh... Presiden Kelima) Megawati dengan Presiden Ketujuh Joko Widodo.

Baca juga :