Zeng Wei Jian: Ahok Mesti Belajar dari Ibnu Sina Walikota Banjarmasin (dari PKS)


AHOK mesti belajar dari Ibnu Sina Walikota Banjarmasin. Begini Pak Wako bilang:

"Kami tidak akan menggusur (rumah sungai), tapi menggeser dengan menata. Kami tidak berfokus membangun gedung iconic. Tapi mengutamakan menata kawasan untuk dinikmati masyarakat. Kami juga sedang mencari alternatif siring (turap) selain beton. Tanaman apa yang kuat menahan pengikisan arus sungai."

BRAVO PAK WAKO.

Demikian ditulis Zeng Wei Jian di laman facebooknya, Sabtu (4/6/2016).

***

Ibnu Sina, S.Pi, M.Si, merupakan mantan Ketua DPW PKS Kalsel periode 2010-2015, beliau juga alumni sekaligus deklarator KAMMI Kalsel.

Ibnu Sina merupakan pemimpin muda, yang baru berusia 41 tahun (lahir di Puruk Cahu, Murung Raya, Kalimantan Tengah, 4 Januari 1975).

Ibnu Sina dilantik sebagai Wali Kota Banjarmasin pada 17 Februari 2016 masa bakti 2016-2021. Ia menggantikan wali kota sebelumnya, Muhidin, dan penjabat wali kota H.M. Thamrin, setelah terpilih dalam Pilkada Banjarmasin 9 Desember 2015 berpasangan dengan wakil wali kota Hermansyah.


Baca juga :