Turki Kirim Bantuan 15 Ribu Ton Tepung ke Palestina


ANKARA - Turki telah melakukan pengiriman awal bantuan pangan berupa tepung gandum ke Palestina, kata perwakilan unit Bencana dan Manajemen Darurat Kepresidenan Turki (Afet ve Acil Durum Yönetimi Başkanlığı, AFAD) Senin (30/11), seperti dilansir kantor berita Turki Anadolu Agency.

Pengiriman tepung untuk Palestina tahap awal ini sebanyak 1.200 ton dikirim via kapal laut yang berlayar dari pelabuhan provinsi Mersin pada Ahad (29/11) menuju pelabuhan Ashdod, wilayah jajahan Israel.

Ini adalah pengiriman yang pertama dari total 15.000 ton tepung yang akan dikirim selama empat bulan mendatang, kata perwakilan lembaga itu. Sebanyak 13 trip pengiriman akan dilakukan hingga 20 Maret 2016.


Baca juga :