Blok Barat VS Blok Timur, Israel Bingung


Jika benar terjadi konflik antara NATO (blok barat) dan Rusia dkk (blok timur) suatu saat, maka yang akan bingung adalah Israel.

Mungkin hanya Israel satu-satunya negara di dunia ini yang "bersahabat" Amerika dan Rusia sekaligus. Berdirinya negara Israel di tanah Palestina mendapat pengakuan dari PBB juga karena dukungan Amerika dan Uni Soviet. Soviet menginginkan solusi 1 negara atau menerima saja solusi 2 negara, yang intinya orang-orang Yahudi memiliki negaranya sendiri dan mengakhiri pengaruh Inggris di sana. Kenyataanya sampai sekarang hanya ada negara Yahudi di situ (pro Zionism solution?).

Yahudi imigran di Israel banyak yang berasal dari Rusia. Sementara di Amerika, Yahudi pun menguasai perekonomian dan memiliki lobi kuat pada pemerintah Amerika.

Soal Suriah, Israel tidak masalah jika harus selesai dengan skenario Rusia, atau dengan skenario Amerika. Yang penting Suriah bisa stabil dan tidak jatuh ke tangan Islamis. Tetapi kepentingan barat dan Rusia ternyata saling tumpang tindih sehingga tak ada skenario yang mulus berjalan.

(Catatan by Risalah)


Baca juga :