Pemerintah Arab Saudi menggratiskan seluruh biaya pendidikan dari tingkat sekolah dasar hingga perguruan tinggi. Untuk sekolah-sekolah khusus seperti sekolah penghafal Al-Qur’an pemerintah Arab Saudi bahkan memberikan tunjangan yang bervariasi tergantung pada tingkatannya.
Untuk lebih meningkatkan kualitas pendidikan dan bersaing di era global, Kementerian Pendidikan Arab Saudi sedang dalam proses mewujudkan proyek digitalisasi seluruh buku-buku pelajaran di sekolah dan materi-materi perpustakaan dalam satu portal elektronik.
Langkah tersebut sejalan dengan keputusan Menteri Pendidikan Azzam Al-Dakhil, yang berpendapat bahwa kurikulum sekolah harus melepaskan diri dari pandangan tradisional pendidikan satu dimensi dan mendorong para pelajar untuk memanfaatkan alat-alat pembelajaran secara elektronik (e-learning).
Melalui proyek tersebut, buku-buku pelajaran akan tersedia dalam bentuk e-book. Demikian pula dengan buku-buku dan materi-materi yang ada di perpustakaan.
Pengawas umum untuk urusan kurikulum sekolah dan program pendidikan, Muhammad Al-Zughaibi, yang juga CEO dari Tatweer Company for Education Services, mengatakan bahwa proyek itu akan membantu para siswa dalam proses belajar yang disesuaikan menurut kemampuan dan kebutuhan dirinya sendiri.
“Semua materi dan konten digital akan tersedia secara selektif untuk para pelajar, serta akan menjadi pendamping dan pelengkap atas buku-buku cetak pelajaran dalam lingkungan belajar yang kaya dan interaktif,” kata Al-Zughaibi seperti dikutip Arab News, Kamis (7/5/2015).