Hujan yang mengguyur sejak pagi mengakibatkan banjir menggenangi sebagian wilayah DKI Jakarta Senin, 9 Februari 2015 dan menyebabkan lalu lintas di beberapa daerah nyaris lumpuh.
Daerah-daerah langganan banjir seperti Ciledug, Cempaka Putih, Kelapa Gading, Sunter, Pedongkelan, Grogol, Pesing, Kembangan, hingga malam hari masih tergenang dan menyebabkan lalu lintas di area tersebut padat merayap.
Netizen pun beraksi dengan memunculkan berbagai meme kreatif dan kocak seperti saat mereka menghadirkan beragam meme yang mengkritik Bekasi hingga Makassar dengan berbagai sudut pandang konyol.
Meme itu muncul di beragam media sosial, dan mengundang gelak tawa. Berikut beberapa di antaranya.