Internal Koalisi Indonesia Hebat (KIH) dinilai sedang mengalami gejolak internal karena presiden terpilih Jokowi belum memberikan kepastian terkait jatah menteri.
Direktur Eksekutif PolcoMM Institute Heri Budianto menyarankan agar Jokowi segera memberikan kepastian jatah menteri untuk PDIP, PKB, NasDem dan Hanura.
"Bukan nama menteri, tapi jumlah kursi saja. Misalnya PKB empat kursi, Hanura dua kursi, NasDem tiga kursi dan PDIP enam kursi," ujar Heri di Jakarta, Jumat (10/10/2014).
Dia menjelaskan, kepastian yang diberikan Jokowi terkait jatah kursi menteri ini dapat membuat internal KIH menjadi tenang. Sehingga parpol pendukung Jokowi-JK tidak melakukan manuver politik di internal.
"Jangan sampai mereka bermanuver karena mereka sudah tau kesulitan-kesulitan di parlemen. Secara psikologis (partai-partai pendukung Jokowi) dengan kekalahan beruntun ini akan gamang," katanya. (in/fs)
Direktur Eksekutif PolcoMM Institute Heri Budianto menyarankan agar Jokowi segera memberikan kepastian jatah menteri untuk PDIP, PKB, NasDem dan Hanura.
"Bukan nama menteri, tapi jumlah kursi saja. Misalnya PKB empat kursi, Hanura dua kursi, NasDem tiga kursi dan PDIP enam kursi," ujar Heri di Jakarta, Jumat (10/10/2014).
Dia menjelaskan, kepastian yang diberikan Jokowi terkait jatah kursi menteri ini dapat membuat internal KIH menjadi tenang. Sehingga parpol pendukung Jokowi-JK tidak melakukan manuver politik di internal.
"Jangan sampai mereka bermanuver karena mereka sudah tau kesulitan-kesulitan di parlemen. Secara psikologis (partai-partai pendukung Jokowi) dengan kekalahan beruntun ini akan gamang," katanya. (in/fs)