"Mendengarkan pidato pengunduran diri Jokowi dari gubernur," kata Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi saat dihubungi wartawan, Kamis (2/10/2014).
Sementara itu sidang paripurna pengunduran Jokowi akan digelar pada Senin 6 Oktober mendatang. Sidang hanya mendengarkan pandangan umum tiap fraksi terhadap kinerja Jokowi selama dua tahun memimpin Jakarta.
Sebelumnya, Prasetyo mengatakan rapat paripurna akan dibuka pimpinan Dewan pada Kamis 2 Oktober 2014. Dilanjutkan dengan pembacaan surat pengunduran diri oleh Jokowi. (pm)