Cara Paling Baik Berinteraksi dengan al Qur'an | Oleh DR. Khalid Abu Syadi


Cara paling baik untuk menyelesaikan wirid tilawah al Qur'an harian dengan teratur:

1. Mengkhususkan waktu yang sudah pasti untuk melaksanakannya. Mungkin habis shalat subuh, dalam perjalanan menuju tempat kerja, sebelum tidur, atau pada waktu yang lain sesuai dengan kondisi kita masing-masing.

2. Sekaligus atau dicicil: mungkin setiap selesai shalat dibaca seperempat juz, atau dibaca sekalian sesuai keadaan.

3. Sedapat mungkin selalu ada mushaf al Qur'an kecil di dalam saku yang bisa dibaca kapan pun ketika ada kesempatan. Sekaligus mengamalkan sunnah Rasulullah:

(لا يزال لسانك رطبا من ذكر الله)

"Senantiasa lidahmu basah dari zikir mengingat Allah".

4. Bacalah wirid harianmu dengan niat kamu lagi menerima pesan dari Tuhan yang berisi pesan bahwa Allah ingin memperbaiki agama dan duniamu. Jadikan dirimu bagaikan orang yang lagi mencari obat di dalam ayat-ayat Kitab Suci itu.

5. Bersungguh-sungguhlah mentadabburinya. Bila hal itu luput darimu jangan sampai tilawahnya juga luput darimu walau tanpa tadabbur.

Ibnu 'Athaillah pernah berkata: "Lalai dalam beramal masih lebih baik dari pada lalai dari mengerjakannya (tidak mengerjakannya sama sekali)

6. Do'akan lah saudara-saudaramu supaya dimudahkan oleh Allah untuk menyelesaikan wirid al Qur'annya, dan do'akan juga ia supaya cinta tilawah serta membiasakannya, niscaya Malaikat akan membalas mendo'akanmu: "Semoga Allah juga memberi hal seperti itu untukmu".

7. Andaikan wiridmu hari ini terlewatkan karena kesibukan pekerjaan atau ada kondisi lain yang membuatmu tidak bisa menyelesaikannya maka kejar pada hari berikutnya. Jangan sampai syetan mengalahkanmu dan menghilangkan kesempatanmu.

DR. Khalid Abu Syadi

*diambil dari status fb Zulfi Akmal



Baca juga :