Usai Buka Puasa di Masjid Gedhe Kauman, Prabowo Sowan Sultan


YOGYAKARTA - Capres Prabowo Subianto bertandang ke Kraton Kilen, Yogyakarta, untuk bertemu dengan Raja Kraton Yogyakarta, Sri Sultan Hamengkubuwono X.

Sebelumnya, Prabowo bersama rombongan melaksanakan buka puasa sekaligus salat Magrib di Masjid Gedhe Kauman, Yogyakarta.

Pantauan Okezone, rombongan Prabowo berjalan menuju Kraton Kilen Yogyakarta. Ribuan laskar tampak mengawal perjalanan calon presiden nomor urut 1 tersebut.

Beberapa orang penting yang turut dalam rombongan Prabowo di antaranya Ketua Umum Partai Golkar, Aburizal Bakrie, Hidayat Nur Wahid, hingga Siti Hediati Haryati atau Titiek Soeharto. Artis papan atas seperti Ahmad Dhani dan istrinya Wulan Jamila juga turut dalam rombongan.

Sultan HB X langsung meminta rombongan Prabowo untuk makan berbuka puasa. "Mari silahkan, ada nasi pecel," kata Sultan HB X menawarkan, Selasa (1/7/2014).

Setelah mengambil menu, Sultan HB X, Prabowo, ARB, Hidayat Nur Wahid, Sekjen PPP Romahurmuyi, dan Herry Zudianto duduk satu meja sambil menikmati hidangan yang disajikan. (kem/okezone)


Baca juga :