90 Ribu Kader PKS Jateng Turun Gunung Menangkan Prabowo-Hatta


Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jawa Tengah memastikan seluruh elemen partai bergerak massif untuk memenangkan pasangan capres-cawapres Prabowo-Hatta di Pemilihan Presiden (Pilpres) 9 Juli mendatang. Selain mengoptimalkan relawan digital dan saksi militan, PKS Jateng juga menyiapkan para kader senior untuk menggembleng para kader dilapangan untuk optimal memenangkan pasangan yang diusung PKS, Gerindra, PPP, PAN, Golkar dan PBB itu.

Ketua Bidang Kaderisasi Dewan Pengurus Wilayah (DPW) PKS Jateng, Jasiman mengungkapkan bahwa semua kader senior PKS di Jateng dikerahkan sebagai bentuk keseriusan PKS memenangkan Prabowo-Hatta.

“Kita memiliki 352 kader senior PKS yang tersebar di 35 Kabupaten/kota se-Jateng, mereka membawahi  90 ribu kader PKS se-Jateng, mereka akan kita libatkan penuh dalam pemenangan Prabowo-Hatta,” jelas Jasiman, Ahad (15/6/2014) di sela – sela agenda pembekalan 350 kader pembina PKS Jateng, di Asrama Haji Donohudan, Boyolali, Jateng.

Dikatakan Jasiman, para pembina utama tersebut digembleng selama dua hari untuk dibekali tools pemenangan Prabowo-Hatta yang akan segera dieksekusi usai agenda tersebut. “Sejak sabtu, kami bidang kaderisasi melakukan konsolidasi, dan tentunya adalah mengharapkan pasangan Prabowo-Hatta menjadi presiden yang anti korupsi,” ungkap pria yang terpilih menjadi anggota legislatif Provinsi dari daerah pemilihan (dapil) 8 Jateng ini.

Dalam konsolidasi para pembina tersebut, imbuh Jasiman, 350 kader pembina utama tersebut akan turun gunung untuk mendorong 90 ribu kader PKS Jateng menjadi penggerak dalam pemenangan Prabowo-Hatta. “Intinya para pembina tersebut siap lahir batin memenangkan capres nomor satu,” pungkasnya.


Baca juga :