Sambil menunggu waktu syuruq, memperhatikan orang-orang di sekitar. Ada banyak cara untuk berbuat kebaikan.
Ada orang yang menyengaja berdiri di dekat zam-zam, sambil mencari atau menawarkan jamaah yang menginginkan minum. Dia berbuat baik dengan mengambilkan air zam-zam.
Ada pula yang saat adzan berkumandang berdiri menghampiri jamaah yang membaca qur'an dengan mushaf masjid untuk dikembalikan ke rak nya. Sehingga saat shalat mushaf sudah rapi kembali di raknya. Dia berbuat baik dengan yang demikian.
Ada juga yang di tepi jalan membuka pintu mobilnya dan mensedekahkan paket roti atau sekedar minuman. Dia berbuat baik dengan itu.
Di pemondokan haji, ada juga jamaah yang rajin berkunjung ke kamar-kamar sekedar untuk "say-hello" menanyakan kabar, berbagi cerita... membuat suasana cair, penuh dengan persaudaraan. Dia berbuat baik dengan itu.
Ada juga yang sambil memijat, mengerik atau menyiapkan makan dan minum jamaah lain.
Betapa mudah dan murah untuk berbuat baik. Dan kita tidak tahu dari "kebaikan" yang mana Allah SWT ridho dan kemudian memasukkan kita ke dalam surga-Nya.
Mari berbuat baik...
Mekkah, 8 Oktober 2013
*@setiya_jogja on twitter
Ada juga yang di tepi jalan membuka pintu mobilnya dan mensedekahkan paket roti atau sekedar minuman. Dia berbuat baik dengan itu.
Di pemondokan haji, ada juga jamaah yang rajin berkunjung ke kamar-kamar sekedar untuk "say-hello" menanyakan kabar, berbagi cerita... membuat suasana cair, penuh dengan persaudaraan. Dia berbuat baik dengan itu.
Ada juga yang sambil memijat, mengerik atau menyiapkan makan dan minum jamaah lain.
Betapa mudah dan murah untuk berbuat baik. Dan kita tidak tahu dari "kebaikan" yang mana Allah SWT ridho dan kemudian memasukkan kita ke dalam surga-Nya.
Mari berbuat baik...
Mekkah, 8 Oktober 2013
*@setiya_jogja on twitter