BANDUNG - Menghadapi Pemilihan Wali Kota Bandung (Pilwalkot) Bandung 2013, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) akan mengusung pasangan internal + eksternal.
Untuk posisi Calon Wali Kota, PKS telah memiliki tiga nama dari internal untuk diusung yaitu anggota DPR RI Yudy Widiana Adhia serta anggota DPRD Kota Bandung Haru Suandharu dan Oded M Daniel.
Sementara untuk posisi Calon Wakil Wali Kota, PKS telah mengantongi sejumlah nama yang memiliki latar belakang birokrat, akademisi, artis, dan kader partai lain.
"Kita sudah menjalin silaturahmi dengan tiga birokrat yaitu Sekda Kota Bandung Edi Siswadi, Wakil Wali Kota Bandung Ayi Vivananda, dan Kepala Badan Pelayanan Perizinan Terpadu Kota Bandung Dadan Reza Wardana," ujar Sekretaris Umum PKS Kota Bandung Teddy Rusmawan di Gedung DPRD Jalan Aceh Kota Bandung, Sabtu (5/1/2013).
Sedangkan untuk nonbirokrat, lanjut Teddy, PKS punya nama artis Farhan dan tokoh masyarakat Ridwan Kamil.
"Semua masih dalam penjajakan dan menjalin komunikasi. Kita akan umumkan pasangan calon jadi PKS itu sekitar Januari," tegasnya.
PKS yang memiliki 9 kursi di DPRD Kota Bandung atau 18% sudah memenuhi syarat untuk mengusung calon sendiri tanpa koalisi.
"PKS kan punya kursi yang cukup atau lebih dari 15 persen untuk bisa maju sendiri tanpa koalisi dengan partai lain. Jadi kami putuskan tidak membuka pendaftaran terbuka karena khawatir banyak yang kecewa kalau akhirnya tidak terpilih," tandas Teddy Rusmawan. [inilahkoran]
___________ posted by: Blog PKS PIYUNGAN - Bekerja Untuk Kejayaan Indonesia