Aher Doakan Pihak yang Kampanye Hitam

BANDUNG - Calon Gubernur (Cagub) Jawa Barat 2013-2018 Ahmad Heryawan bersikap santai menghadapi kampanye hitam terhadap dirinya. Heryawan bahkan mendoakan pihak yang melakukan pembunuhan karakter itu agar sadar.

Soal tersebut diutarakan Cagub petahana Heryawan saat ditanya wartawan ketika berkunjung ke kantor Biro Bandung Detikcom, TransTV, dan Trans7 di Bandung, Kamis (10/1).

Menjelang puncak Pemilihan Gubernur (Pilgub) pada 24 Februari mendatang, Heryawan nyaris setiap hari disudutkan oleh kampanye hitam --yang sebagian besar bermuatan fitnah. Kampanye hitam melalui media sosial dan media massa main stream itu, ditujukan ke Ahmad Heryawan selaku Gubernur Jabar atau sebagai Cagub.

"Saya lebih memilih mendoakan pelakunya agar berbalik hatinya. Saya tentu tidak perlu menyerang balik karena sebagian besar kampanye hitam itu tidak jelas alamatnya," kata Heryawan atau Aher.

Aher menambahkan, kampanye hitam tentu merugikan dirinya. Namun, tukasnya, masyarakat hari demi hari semakin dewasa mencermati kampanye hitam dimaksud. Masyarakat dapat memilah mana fakta dan yang fitnah.

Namun, masih menurut Aher, bila pembusukan karakter tersebut tak dapat ditolerir lagi tentu polisi akan memprosesnya. Dijelaskan, penyebarluasan berita bohong, bahkan fitnah, bukan delik aduan. "Meski tidak melapor, polisi otomatis bertindak," tegas Heryawan.

Di kantor Detikcom (Grup TransCorp), Heryawan berdialog santai dengan para wartawan.

*http://aherdeddymizwar.com/berita/10012013.2031/284/aher.doakan.pihak.yang.kampanye.hitam



___________ posted by: Blog PKS PIYUNGAN - Bekerja Untuk Kejayaan Indonesia
Baca juga :