Web PKS Piyungan: Berbeda Dalam Bercerita

by: ADMIN PKS Piyungan

Dulu, waktu Mukernas PKS 2011 hendak digelar di Yogyakarta (22-27 Februari 2011), ADMIN PKS Piyungan pernah diwawancari Panitia Mukernas terkait blog PKS Piyungan yang katanya cerita blog PKS Piyungan akan menjadi salah satu isi dari "Buku Panduan Mukernas" yang akan dibagikan ke semua peserta Mukernas PKS dari seluruh pelosok nusantara juga perwakilan PKS di penjuru dunia.

Karena ADMIN PKS Piyungan bukan peserta Mukernas (maklum PKS ndeso :D) maka saat berjalannnya Mukernas hingga selesai, saya tidak pernah tahu tentang keberadaan "Buku Panduan Mukernas" so pasti tidak tahu juga apa isi-isinya, termasuk hasil wawancara tersebut.

Namun hari ini, Senin 19 Desember 2011 (sepuluh bulan pasca mukernas), secara tak sengaja saat sowan ke mbah google, saya menemukan tulisan 'wawancara' tersebut yang diposting oleh web DPD PKS Denpasar (http://www.pks-denpasar.org/2011/01/web-pks-piyungan-berbeda-dalam.html) dengan judul: "Web PKS Piyungan: Berbeda Dalam Bercerita" dan dibawah postingan tersebut dicantumkan... (Sumber: disalin dari buku panduan mukernas), seketika saya teringat dengan wawancara pra-mukernas sepuluh bulan yang tlah lewat.

Maka, sebagai bagian dari mengarsipkan jejak-jejak dakwah PKS, hari ini kami posting ulang tulisan hasil 'wawancara' itu yang ternyata telah dimuat di "Buku Panduan Mukernas" yang sampai hari ini pun saya belum punya buku itu.
-----------


Web PKS Piyungan: Berbeda Dalam Bercerita
Perkembangan media informasi saat ini telah merambah semua kalangan. Dapat dikatakan bahwa media merupakan kebutuhan tersier bagi seseorang. Peran media tidak sedikit, salah satu contohnya adalah sebagai pusat informasi. Bahkan setiap saat kita dapat memperoleh memperoleh berbagai informasi dari berbagai media tanpa mengenal jarak dan waktu. Media juga berperan sebagai wadah untuk menunjukkan eksistensi dan aktualisasi diri.

Sebut saja facebok, twitter, dan blog. Saat ini saja, sebesar kurang lebih 2 juta orang tergabung dalam situs-situs jejaring sosial tersebut. Melalui situs-situs tersebut, setiap orang dapat mencurahkan apa yang dipikirkan, dirasakan atau berbagai apa saja, untuk meng-aktualisasi dan menunjukkan eksistensi dirinya.

“Menjadi DPC Unggulan di Tingkat Nasional”, itulah mimpi besar yang dibangun oleh DPC PKS Piyungan. Sebuah mimpi yang berani dan diharapkan dapat menjadi spirit dan ruh baru para bagi kader dan jajaran pimpinan PKS Piyungan. Visi baru ini memang bukan zona nyaman dan memiliki tuntutan yang tidak sedikit untuk mewujudkannya. Tuntutan untuk bekerja lebih keras, berusaha lebih giat, berkorban lebih besar, beramal lebih ikhlas, berukhuwah lebih kuat, dan meluangkan waktu lebih banyak.

Hal tersebut dibuktikan dengan kosolidan para kader dalam menyelenggarakan berbagai kegiatan yang menjadikan DPC PKS Piyungan berbeda. Dan pada tanggal 15 Mei 2008, DPC PKS Piyungan memutuskan untuk membuat suatu blog dengan latar belakang melihat besarnya peran dari sebuah media sebagai media publikasi. Adanya blog tersebut, memberikan semangat bagi para seluruh kader dan jajaran pimpinan PKS Piyungan untuk semakin rajin menyelenggarakan berbagai kegiatan, sebagai efek samping agar dapat terus memperoleh berita yang up to date bagi blog DPC.

Dimotori oleh Abu Hasan Surhim sebagai pemimpin redaksi dan para reporter yang berasal dari masing-masing DPRa, yaitu Sitimulyo, Srimulyo dan Srimartani, blog DPC PKS Piyungan semakin berkembang. Saat ini saja, sudah tercatat sebanyak 204.000 pengunjung sejak blog dibuat, dengan rata-raa 100 – 300 pengunjung setiap harinya (saat ini sekira 1000 lebih tiap hari -ed). Harapan dari DPC PKS Piyungan bagi seluruh DPC PKS di seluruh Indonesia adalah “Semua DPC PKS Go, Blog!!!. Jadinya jangan lupa untuk mengunjungi pkspiyungan.blogspot.com (yang mulai Muharram 1433 H udah hijrah ke www.pkspiyungan.org -ed)

(Sumber: disalin dari buku panduan mukernas)

------------

Alhamdulillah, saat ini sudah banyak kader-kader PKS di semua struktur yang terjun berdakwah di dunia maya mengabarkan berita-berita liputan kegiatan PKS yang tak pernah berhenti, mengobarkan terus semangat yang tak pernah pudar, dan mengabadikan jejak-jejak episode dakwah jamaa'ah penuh berkah ini. Semoga Allah SWT meridhoi langkah-langkah kami, mengampuni dosa khilaf kami, mengumpulkan kami semua fii jannatin na'im....


Piyungan, 19 Desember 2011

Abu Hasan Surhim

*posted by: Blog PKS PIYUNGAN - Bekerja Untuk Indonesia
Baca juga :