[PORTAL-ISLAM.ID] Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memersembahkan Beritasatu Public Leader Awards kepada seluruh jajaran Pemprov DKI Jakarta yang bekerja keras terlibat dalam penanganan dan pengendalian pandemi Covid-19. Anies menilai penghargaan dari Beritasatu bukan hanya prestasi pribadi, tetapi penghargaan untuk semua jajaran Pemprov DKI.
“(Penghargaan) Ini bukan untuk saya pribadi, tetapi untuk kerja keras kolosal dari ribuan orang dalam tim yang berkerja siang malam dalam penanganan pandemi Covid-19,” ujar Anies acara leadership forum yang disiarkan secara langsung oleh BeritasatuTV, Selasa (23/2/2021).
Anies mengapresiasi Beritasatu Media Holdings yang memberikan penghargaan bukan saja kepada dirinya, tetapi juga kepada para petugas Pemprov DKI yang bekerja senyap selama ini dalam upaya-upaya pengendalian Covid-19. Dirinya akan meneruskan penghargaan ini kepada semua jajarannya yang tidak kenal lelah berjuang melawan Covid-19.
“Ini saya akan teruskan dan sampaikan kepada mereka bahwa kerja senyap, kerja tak terlihat, kerja yang sering jauh dari kamera kamera manpun, Alhamdulilah, bersyukur Beritasatu memberikan penghargaan ini. Kami menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya,” ungkap Anies.
Anies merupakan salah satu gubernur yang mendapatkan Beritasatu Public Leader Awards. Terdapat tiga kriteria bagi gubernur yang layak mendapatkan penghargaan ini.
Pertama, kebijakannya mencerminkan penanganan Covid-19 secara optimal, yang tercermin dari sejumlah indikator, seperti positivity rate, rasio kasus aktif, rasio kesembuhan, rasio kematian, rasio tes terhadap jumlah penduduk, rasio lacak, serta tren laju penambahan kasus baru.
Kedua, kebijakannya mampu menyelamatkan sektor lainnya, terutama sektor ekonomi. Hal ini antara lain tercermin dari data tingkat pengangguran, serta penyaluran kredit yang menunjukkan adanya pergerakan ekonomi.
Ketiga, kebijakan inovatif lain yang memberikan dampak positif bagi kehidupan masyarakat.
(Sumber: Beritasatu)