Sebuah video viral kejadian di suatu negara...
Petugas Polisi mendatangi Rumah Sakit dan memaksa seorang perawat untuk memberikan sampel darah seorang pasien yang tengah dirawat di RS tsb.
Namun permintaan polisi ini ditolak oleh perawat.
Karena ada 3 syarat sampel pasien itu bisa diberikan kepada aparat:
1. Jika aparat memiliki surat perintah dari Pengadilan
2. Atau jika pasien itu sendiri memberikan izin
3. Atau jika si pasien tersebut berada dibawah tahanan
Dan 3 syarat ini tak satupun yang dimiliki pihak polisi.
Gara-gara ngotot tetap menolak permintaan polisi, perawat ini langsung dicyduk, diborgol tangannya, dibawa paksa polisi, dibawa ke kendaraan polisi untuk ditahan.
Tindakan ilegal petugas polisi ini tidak dibenarkan.
Untungnya sistem hukum negara itu bagus.
Aksi main tangkap polisi ini cuma berlangsung 20 menit.
Pimpinan Polisi langsung menelpon polisi yang lakukan penangkapan dan membebaskan perawat.
Kepala Polisi kemudian melakukan konpers dan mengatakan:
"Tindakan aparat polisi itu tidak dibenarkan. Petugas polisi tsb tidak mempunyai hak apapun atas yang dia lakukan. Saya meminta maaf kepada perawat dan seluruh pihak rumah sakit. Petugas polisi tsb sudah diberhentikan dan sedang dibawah penyelidikan."
[Video]