[PORTAL-ISLAM.ID] Mantan Menko Kemaritiman di Kabinet Kerja Jokowi sekaligus tokoh pergerakan mahasiswa, ahli ekonomi dan politisi Indonesia, Rizal Ramli memberikan kritik keras kepada Menkeu Sri Mulyani.
Rizal merasa gemas dengan Sri Mulyani yang menurutnya selalu meleset dan salah perhitungan
Mbok Sing Printil,, kok meleset muluuu yaa 🙂🙏 ? Salah hitung budget, penerimaan, kurs, oil prices, deficit 😀😀. Ngomong sih jago, tapi kok ngitung-nya payah 🙂. Sono ngeband & selfie lagi gih 😀😀🙏 https://t.co/ir5nYLnbk2— Dr. Rizal Ramli (@RamliRizal) March 13, 2018
"Mbok Sing Printil,, kok meleset muluuu yaa ? Salah hitung budget, penerimaan, kurs, oil prices, deficit. Ngomong sih jago, tapi kok ngitung-nya payah. Sono ngeband & selfie lagi gih".
Kicauan Rizal tersebut merespon kabar dari media yang mengatakan pelemahan rupiah bisa mencapai Rp 15.000/US$.
Sri Mulyani memang diketahui tergabung dalam band yang sebagian besar personilnya merupakan anggota kabinet kerja Jokowi.
Elek yo Band (dibaca: elek yo ben, dalam bahasa Jawa artinya jelek ya biarin) diisi oleh Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono pada drum, Kepala Badan Ekonomi Kreatif Triawan Munaf, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi pada gitar akustik dan vokal dan Menteri Tenaga Kerja Hanif Dhakiri pada vokal dan gitar, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Keuangan Sri Mulyani dan Kepala Staf Kepresidenan Teten Masduki bertindak sebagai vokalis.