Senator Jakarta: Warga sangat resah kenapa Pemerintah Pusat ngotot dengan proyek Reklamasi


[PORTAL-ISLAM.ID] Senator (anggota DPD RI) asal DKI Jakarta, ibu Fahira Idris menyatakan warga DKI Jakarta sangat resah kenapa pemerintah pusat sangat ngotot dengan proyek Reklamasi Teluk Jakarta.

Hal ini disampaikan Fahira Idris di acara ILC tvOne yang membahas REKLAMASI, Selasa (17/10/2017) kemarin.

"Ini sudah menjadi obrolan di warung-warung kopi. Saya sebagai senator yang intensif berinteraksi dan berdialog dengan masyarakat, tidak hanya nelayan, sangat merasakan keresahan warga saat ini. Keresahan kenapa begitu ngototnya pemerintah pusat untuk melanjutkan reklamasi ini," kata Fahira Idris, Selasa (17/10).

"Soal reklamasi ini masyarakat Jakarta sudah sangat faham adanya kerusakan lingkungan, ada penerabasan hukum, soal keamanan (kedaulatan), dan soal kemanusiaan. Seakan-akan warga dicabut dari akar-akar kehidupannya, dipindahin ke pot yang tidak ada tanahnya, tidak diairi, tidak ada pupuknya. 17 ribu nelayan kehilangan aksesnya," urai Fahira.

Berikut selengkapnya video Fahira Idris - ILC:

Baca juga :